- Bupati Tangerang Resmikan Gedung Sekretariat dan GOR KONI Kabupaten Tangerang
- Wabup Intan Minta Warga Jadikan Balai Warga Sebagai Rumah Ide, Gagasan dan Persatuan
- Kapolres Bangka Barat Imbau Sopir Truk Sawit Gunakan Jaring Demi Keselamatan Lalu Lintas
- Kurang Dari 12 Jam, Polres Bangka Barat Ungkap Kasus KDRT di Simpang Teritip
- Kapolres Bangka Barat Ajak Anggota Tanam Pohon Meski Diguyur Hujan Lebat
- Satlantas Polres Bangka Barat Intensifkan Patroli Rawan Banjir di Mentok
- Polres Bangka Barat Beri Penghargaan Kepada 14 Satpam Berprestasi Pada HUT Satpam Ke-45
- Komdigi Resmi Blokir Akses Grok AI Imbas Maraknya Deepfake Asusila
- RedDoorz Balaraja Salurkan Bantuan Sembako Pasca Banjir Untuk Warga Kampung Bojong, Desa Pasir Ampo
- Di Duga Langgar Sop Oprasional Mitra Pt. Timah di Mentok Menuai Protes
Polres Bangka Barat Gelar Upacara Hari Bela Negara ke-77, Kapolres
Bela Negara Harus Hadir dalam Aksi Nyata

BANGKA BARAT - Infokom Nusantara
Polres Bangka Barat menggelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-77 Tahun 2025 di halaman Mako Polres Bangka Barat, Jumat (19/12/2025) pagi. Upacara berlangsung khidmat dengan mengusung tema “Teguhkan Bela Negara untuk Indonesia Maju”.
Baca Lainnya :
- Pantai Tembelok Dipasangi Spanduk Larangan, Polisi Imbau Warga Jauhi Tambang Ilegal0
- Poskamling RT 03/08 Bakti Jaya Perkuat Keamanan dan Solidaritas Warga0
- Kelurahan Pulau Untung Jawa Raih Peringkat Ketiga Kampung Tangguh Anti Narkoba Polda Metro Jaya0
- Bupati Tangerang Dampingi Wamenkes Pada Peresmian Pos Modular Kesehatan Merah Putih0
- GOW Kabupaten Tangerang Ramaikan Hari Ibu ke-97 lewat Lomba Busana Tradisional0
Upacara yang dimulai sekitar pukul 08.00 WIB itu dipimpin langsung oleh Kapolres Bangka Barat selaku Inspektur Upacara dan diikuti oleh Pejabat Utama (PJU) serta seluruh personel Polres Bangka Barat.
Dalam amanat Presiden Republik Indonesia yang dibacakan Kapolres Bangka Barat, ditekankan bahwa semangat bela negara merupakan fondasi penting dalam menjaga kedaulatan dan kemajuan bangsa di tengah tantangan zaman yang semakin kompleks.
Kapolres Bangka Barat menyampaikan bahwa peringatan Hari Bela Negara bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan momentum untuk memperkuat komitmen seluruh elemen bangsa dalam menjaga persatuan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Bela negara tidak selalu identik dengan angkat senjata. Bela negara hari ini diwujudkan melalui tindakan nyata, seperti menjaga keamanan dan ketertiban, membantu masyarakat yang tertimpa bencana, menangkal hoaks di ruang digital, serta memperkuat ketahanan ekonomi keluarga,” ujar Kapolres Bangka Barat dalam amanatnya.

Kapolres juga menyinggung nilai historis perjuangan bangsa, khususnya peran Aceh yang sejak masa kerajaan hingga revolusi kemerdekaan dikenal sebagai benteng pertahanan dan penopang utama perjuangan Republik Indonesia.
Menurutnya, semangat tersebut harus menjadi inspirasi bagi seluruh anggota Polri dan masyarakat untuk terus berkontribusi sesuai peran masing-masing demi Indonesia yang lebih maju dan tangguh.
Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-77 Tahun 2025 di Polres Bangka Barat selesai sekitar pukul 08.40 WIB dan berlangsung dengan aman, tertib, serta kondusif.

Melalui kegiatan ini, Polres Bangka Barat berharap dapat meningkatkan kesadaran, semangat, dan kemampuan bela negara seluruh personel sebagai bagian dari upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketahanan nasional.
(Fadian)







